Portal PPID
Badan Pusat Statistik
Kabupaten Lampung Selatan

Setiap orang berhak memperoleh Informasi Publik sesuai dengan UU No. 14 Tahun 2008. Website PPID BPS menyediakan Informasi Publik Berkala, Setiap Saat, Serta-merta, dan Informasi lainnya.
Informasi
Berkala
Informasi Publik yang wajib disediakan dan diumumkan secara berkala
Informasi
Serta-merta
Informasi Publik yang wajib disediakan dan diumumkan secara serta merta tanpa penundaan
Informasi
Setiap Saat
Informasi Publik yang wajib disediakan dan diumumkan setiap saat
Informasi
Dikecualikan
Pengecualian informasi harus didasarkan pada pengujian konsekuensi
Standar
Layanan
Standar yang berlaku pada Layanan PPID
Laporan
dan Regulasi
Kumpulan Laporan dan Regulasi yang tersedia


E-FORM

Pengajuan Informasi Publik
Kini Lebih Mudah

Ajukan permohononan Informasi Publik, atau keberatan Informasi Publik dengan mengisi E-Form secara online.

Ajukan
Permohonan Informasi →
Ajukan
Keberatan Informasi →

Berita Kegiatan BPS

BPS Kabupaten Lampung Selatan Gelar Briefing Survei IBS Tahunan

Dirilis pada 15 Mei 2024Sensus dan Survey

Rabu (15/05/2024), BPS Kabupaten Lampung Selatan mengadakan briefing atau pembekalan kepada petugas lapangan survei industri besar dan sedang (IBS) tahunan di Aula BPS Kabupaten Lampung Selatan. Survei IBS tahunan 2024 kali ini meliputi tiga jenis survei yaitu pemutakhiran direktori perusahaan awal (DPA), survei tahunan perusahaan industri manufaktur (STPIM) dan survei komoditas perusahaan industri manufaktur (SKPIM). BPS Kabupaten Lampung Selatan menempati urutan kedua sebagai wilayah dengan jumlah sampel survei IBS terbanyak di Provinsi Lampung setelah Kota Bandar Lampung. Sampel perusahaan industri manufaktur di Kabupaten Lampung Selatan terpusat di tiga kecamatan yaitu Natar, Tanjung Bintang dan Katibung. Acara briefing survei IBS ini dibuka oleh Kepala BPS Lampung Selatan, Arif Rahman Maulana yang kemudian dilanjutkan paparan oleh Pudjiono selaku Ketua Fungsi Produksi. Selain paparan, para petugas juga aktif berdiskusi dan bercerita tentang pengalamannya saat melakukan pendataan survei IBS tahun lalu

Pejabat Pengelola
Informasi dan Dokumentasi

BPS Kabupaten Lampung Selatan

Jl. Mustafa Kemal No. 24 Kalianda, Lampung Selatan - Lampung, Indonesia, 35513 ,
Telp : (0727) 322241
Email : bps1803@bps.go.id

Ikuti Kami
di Media Sosial